#
#
blog-img
30/08/2023

Ajak masyarakat taat bayar pajak kendaraan Samsat keliling hadir di bundaran Pancasila

DYNA NOVITA SUTRIYAH | SAT LANTAS

polres Kotawaringin Barat ( SAMPLING ) samsat pelayanan keliling polres kobar Polda Kalteng mulai di rasakan dan di nikmati kehadirannya oleh masyarakat Pangkalanbun yang akan membayar pajak kendaraan,Rabu( 30/08/2023 )

Terbukti dari banyaknya wajib pajak (WP) yang datang setiap sampling bukabaik di lokasi dalam kota maupun di luar kota Pangkalanbun di kecamatan dan desa-desa

Pada hari ini sampling buka di bundaran Pancasila Pangkalanbun dan antusias warga banyak yang melakukan pembayaran pajak,tanggapan dari masyarakat sangat baik dan sangat terbantu dengan adanya sampling

Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Bayu Wicaksono,S.H.,S.I.K.,M.S.i melalui kasat lantas polres kobar AKP Bayu caesaria T.H,S.T.K.,S.I.K mengatakan kemudahan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat tentunya akan terus kami laksanakan dan di tingkatkan  dalam hal ini pembayaran pajak keliling selain buka di kantor induk Samsat juga di buka di bundaran Pancasila Pangkalanbun serta kecamatan dan desa-desa yang sudah terjadwal

Sebagai informasi dan di ketahui bersama jadwal rutin Samsat Pelayanan keliling polres kobar buka di bundaran Pancasila dan kecamatan kolam pada hari Senin dan Selasa kecamatan banteng Rabu dan Kamis Sabtu malam di citimal,dan Minggu pagi di cfd bundaran Pancasila dan untuk jadwal di desa desa juga di jadwal kan sesuai dengan permintaan WP dari masyarakat desa (dn)

Bagikan Ke: